Selasa, 18 November 2008

Doa sore hari

Ya Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri ni`mat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang saleh yang Engkau ridhai; berilah kebaikan kepadaku dengan (memberi kebaikan) kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertaubat kepada Engkau dan sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang berserah diri. (Al Ahqaf : 15)

Ya Tuhan kami, beri ampunlah aku dan kedua ibu bapakku dan sekalian orang-orang mu'min pada hari terjadinya hisab (hari kiamat)". (Ibrahim : 41)

Ya Tuhanku, ampunilah dosaku dan dosa ayah dan ibuku serta kasihanilah mereka sebagaimana kasih mereka padaku sewaktu ak masih kecil.

Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa. (Al Furqan : 74)

Hadis nabi

Kita teringat kembali kepada sabda Nabi s.a.w.:
"Maukah kamu aku beri tahu tentang derajat yang lebih utama, dari derajat sholat,puasa dan sedekah!" Para sahabat menjawab: "Bahkan mau !" Rasulallah bersabda: "Mendamaikan antara dua orang yang berselisih,karena perselisihan antara dua manusia itulah yang membawa kehancuran." (H.R.Abu Daud dan Termizi)

Depdiknas Berencana 200 SMK SBI Di Indonesia

19 Maret 2008 | 12:01 WIB
Surabaya ( Berita ) : Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) pada tahun 2008 ini berencana akan menambah menjadi 200 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Bertaraf Internasional di Indonesia.
Staf Direktorat SMK, Depdiknas, Hariyono, di Surabaya, Selasa , mengatakan pada 2007 ada 170 SMK se-Indonesia dan dalam tahun 2008 ini direncanakan akan ditambah menjadi 200 SMK SBI. “Dari 170 SMK tersebut, kita lihat masih eksis atau tidak. Jika belum eksis maka perlu disiapkan dulu,” katanya acara expose 2008 Rintisan Sekolah Bertaraf nasional (SBI) di SMKN 1 Surabaya, Selasa [18/03] .Menurut dia, dari 170 SMK yang ada saat ini nantinya akan ditetapkan dan dipilih SMK yang terbaik untuk diusulkan menjadi Sekolah Bertaraf Internasional (SBI).
Tentunya ada 12 janji kinerja untuk arah kebijakan SBI yang diharapkan diantaranya memiliki standar ISO, mata pelajaran produktif minimal empat pelajaran harus menggunakan berbahasa Inggris, pengelolaan, pendidik, penilaian dan lainnya. “Rencananya bulan Maret, kita akan evaluasi,” katanya menambahkan. Menurut Hariyono, jika dari 170 SMK tersebut ternyata 100 SMK yang memenuhi syarat, maka bisa dikatakan 70 SMK lainnya tereliminasi.
“Jadi kita cari 100 SMK lagi. kita cari yang baru yang memenuhi syarat,” katanya.
Syarat SBI lainya, SMK harus menjadi rintisan SBI selama lima tahun. Jika ternyata sekolah itu tetap tidak memenuhi syarat, maka juga akan dieliminasi. Adapun anggaran peningkatan SMK akan direncanakan sebesar Rp 5-7 milliar, sifatnya bantuan dari Bank Dunia.
Untuk menjadi SBI, kata dia, tentunya SMK harus bisa membuat program selama lima tahun, seperti halnya sarana dan prasarana pendidikan, gurunya, lingkungan sampai dengan kelulusannya. ( ant )

Audit eksternal ISO 9001 : 2000

Direktorat pembinaan SMK akan diaudit ISO nya. Tanggal 20 dan 21 November akan dilakukan audit surveillance oleh Sucofindo.
Pekerjaan yang harus dengan keras diupayakan adalah menemukan dokumen yang berserakan karena adanya renovasi ruang.
Tetapi alhamdulillah, semua tim ISO Dit. PSMK sudah siap dan bergembira membenahi dokumen dan menyiapkan diri untuk diaudit.
Rencananya Bila Audit ini sukses, Direktorat pembinaan SMK akan bermigrasi untuk merah ISO 9001 : versi 2008.
Vesi ini lebih mengedepankan adanya stakeholder sustainability. Dengan sertifikat ini, proses kepuasan pelanggan tidak boleh mengabaikan sustainabilitas stakeholder lainnya.
Ceritanya, bila kita membangun rpotyek, jangan hahanya manfaat bagi suatu kelompok yang ditonjolkan tetapi dengan mengorbankan kelompok yang lai.
Contoh kongkrit adalah :
Bila kita membangun SMK, apakah nantinya SMK tersebut memberikan manfaat bagi petani sekeliling ? Bagi industri sekeliling ?
Contoh lain adalah, bila kita membangun SMK SBI, apakah nanti orang miskin juga masih bisa sekolah di sana ? jangan sampai pembangunan memarginalkan simiskin, silemah dan si minoritas.
Dalam rapat persiapan ISO tadi siang, semua pengelola dokumen hadir. Komplit. Kita mengurai, satu persatu seluruh temuan Non conformity dari eksternal audit tahun 2007 maupun internal audit tahun 2008.

besok masih akan diupayakan lagi, agar semua dokumen menjadi komplit, dan ISO menjadi bagian sistem yang hidup di Direktorat pembinaan SMK.

Salam,

Mustaghfirin

Kamis, 06 November 2008

Menakjubkan

Menakjubkan urusan orang beriman, sesungguhnya semua urusannya baik baginya dan tidak ada yang demikian itu bagi seseorang selain bagi seorang mu’min. Kalau ia memperoleh kesenangan ia bersyukur dan itu baik baginya. Kalau ia tertimpa kesusahan, ia sabar dan itu baik baginya (HR. Ahmad dan Muslim).

Zakat fitrah

Apapun dan bagaimanapun bentuk puasa yang telah kita lakukan, berapapun nilai yang telah Allah Ta’ala berikan atas puasa kita dengan segala kesempurnaan rahmat dan anugerahnya, untuk lebih menjamin keyakinan keberhasilan perjuangan kita di bulan puasa itu, Allah masih memberi kesempatan kepada kita – yang memang memiliki watak tidak sempurna ini – untuk nambeli kekurangan-kekurangan yang mungkin terjadi dalam pelaksanaan puasa kita, barang kali sesekali, sementara mulut kita berpuasa tidak makan dan tidak minum tetapi kita khilaf tidak memuasakannya dari memakan daging saudara-saudara kita dengan ngrasani, mengumpat atau mengeluarkan kata-kata yang tak pantas misalnya dan seterusnya dan lain sebagainya.

Kita diberi kesempatan mengeluarkan sebagian dari bahan makanan kita untuk saudara-saudara kita yng berhak menerimanya lewat zakat fitrah. Di samping makna solidaritas yang terkandung di dalam zakat fitrah itu, seperti hadits yang diriwayatkan oleh Imam Abu Dawud, zakat fitrah itu berfungsi untuk membersihkan orang yang berpuasa dari keterlanjurannya beromong kosong dan berkata buruk saat berpuasa, bahkan menurut hadits riwayat Abu Hafsih Bin Shaahin, puasa Ramadhan bergantung antara langit-langit dan bumi dan hanya zakat fitrahlah yang dapat menaikkannya ke atas. Kewajiban membayar zakat fitrah ini – menurut Imam Al Syafi’i RA – di fardlukan kepada setiap muslim yang merdeka atau hamba Muba’ad yang memiliki kelebihan bahan makanan di malam dan hari lebarannya, juga pakaian dan tempat tinggal yang layak bagi semua keluarga yang menjadi tanggung jawab nafaqahnya. Adapun tentang waktu wajibnya adalah sejak tenggelamnya mata hari di hari terakhir bulan suci Ramadhan, dan boleh saja membayarkan zakat fitrah sejak telah masuknya bulan suci Ramadlan dengan niat Ta’jil. Sedangkan membayarkan zakat fitrah setelah dilaksanakannya sholat idul fitri hingga tenggelamnya mata hari juga masih diperkenankan atau masih diterima, tetapi dengan niat mengkodlo’i-nya.

Mudah-mudahan zakat fitrah kita, dapat menyempurnakan ibadah puasa kita, sehingga Allah mengampuni kita, merahmati kita, dan membebaskan kita dari api neraka. Dan moga-moga pula, Allah masih menganugerahkan kekuatan kepada kita untuk dapat melengkapi ganjaran ibadah puasa itu dengan kesediaan kita nantinya, untukpuasa Ramadlan kita yang telah berlalu dengan mengiringinya berpuasa selama enam hari di bulan Syawal ini. Mudah-mudahan ..

Alhamdulillah

Telah lahir blog baru. Besok akan aku perkaya lagi. Semoga bermanfaat